Hari minggu…march, 18 th 2007 tepat pukul 19.00 wib…memasuki sebuah café yang bernama JK-7 dikawasan kemang tepat didepan aksara bookstore….sebuah venue yang lumayan keren untuk event berlabel headbangers in hell 6…..massa yang datang pada waktu itu belum memadati ruang café yang tidak teralu besar…..20 band pendukung seperti the day after Friday, namora, beautiful disaster dengan 4 orang personel, salah satunya wanita yang bernama shell mampu membuat penonton mulai mendekati stage…beberapa band telah tampil…akhirnya tepat sekitar pukul 22.00 band yang ditunggu-tunggu oleh massa yang telah menunggu dari siang hari…. painkiller band yang mengusung aliran rock metal…dengan vokalis cewek bersuara lantang dan bersih mampu menyedot massa yang diluar untuk memasuki ruang cafe yang belum padat……
PAINKILLER membawakan sekitar 4 lagu dan satu lagu terbaru…saya lupa judul lagunya ….setelah itu tampil band DEADSQUAD…wuh band yang tampil sempurna didukung sound yang bagus membuat massa mulai berheadbager dan stage diving….lagu terakhir yang dibawakan berjudul arise sebuah lagu dari SEPULTURA…..mulus dan rapih mereka membawakannnya……..setelah pukul 23.00 tampil band TRAHSLINE mereka tetap membawakan lagu-lagu dari BETRAYER seperti bendera kuning…sebuah lagu legendaris mereka dengan kental mengusung aliran thrash yang memang masih ditunggu-tunggu oleh massa yang datang…..akhirnya band dari kota bandung “BURGERKILL” dengan vokalis baru mereka mampu membangkitkan atmosphere metal dan mulai memanas…..massa pun mulai merangsek kedepan stage untuk melihat dari dekat penampilan live BURGERKILL, namun sayang sound mereka agak turun alias mendem….tapi tetap mereka sangat bersemangat membawakan 4 lagu andalan mereka…sayang gw gak sempat mendokumentasikan performance mereka pada malam itu…jam menunjukan pukul 24.30 wib…..selesai sudah 4 band yang ditunggu-tunggu telah tampil massa pun membubarkan diri dengan sedikit kecewa mungkin belum puas dengan penampilan BURGERKILL yang hanya membawakan 4 lagu saja…tetapi massa sangat terhibur dan terlampiaskan untuk dapat bersingalong dengan band kesayangan mereka…..BURGERKILL salah satu band favorit gw juga…..